Saturday, January 9, 2010

Cara Membuat Value Form HTML Tidak Hilang Setelah Dilakukan Aksi

Dalam Form HTML, ada kalanya nilai value hilang ketika kita melakukan suatu aksi dengan JavaScript. Misalnya, kita akan mensubmit isi dalam form tersebut namun dengan konfirmasi alert atau confirm dialog terlebih dahulu.

Untuk confirm dialog, seharusnya bila kita memilih cancel maka isian dalam form tidak ikut hilang, karena disana kita akan melakukan suatu pengeditan kembali. Namun, yang terjadi adalah nilai dalam form tersebut akan hilang.


Untuk mengatasi hal tersebut digunakan return untuk membuat nilainya menjadi false.

<form id="tes" method="get" name="tes" onsubmit="return kirim()">
<table border="1" id="tabel1"><tbody>
<tr> <td>No. Pelanggan</td> <td><input id="no_plgn" name="no_plgn" type="text" /></td> </tr>
<tr>
. . . . . . . . . . . .
. . . . . . . . . . . .
</tr>
</tbody></table>
</form>

Untuk di dalam fungsi JavaScriptnya dengan menambahkan nilai return:

<script language="javascript">
function kirim()
{
var x=window.confirm("Data masukan modem : \n \n- Nomor Pelanggan : " +no_plgn+
\nApakah Anda yakin isian sudah benar?")
if (x == true)
{
document.tes.action = "fungsi/input_datafile.php";
window.alert("Input ke dalam database berhasil!");
return true;
}
else
{
window.alert("Tidak jadi memasukkan data.");
document.getElementById('no_plgn').focus();
return false;
}
</script>

Seperti yang dapat dilihat dari kode diatas, jika pada Confirm Dialog pilih Cancel diberikan return false yang artinya akan kembali ke halaman tadi dengan tidak menghilangkan isian yang telah diisi. Begitu sebaliknya jika return diberikan nilai true jika yang dipilih adalah OK.

No comments:

Post a Comment