Sunday, March 22, 2015

VMware Player Problem Installation

Virtual machine menjadi solusi untuk melakukan simulasi jika kita tidak memiliki server/machine secara khusus. Kita bisa menggunakan virtual machine layaknya server atau hanya mencoba sistem operasi client lain untuk bahan pembelajaran. Salah satu yang menyediakan fasilitas seperti itu adalah VMware.

Ketika melakukan instalasi VMware Player terkadang tidak berjalan mulus seperti kita menginstal aplikasi free software yang hanya Install-OK-OK-OK-Finish. Untuk menginstall VMware Player terkadang environment yang dibutuhkan belum sesuai sehingga kita harus melakukan langkah-langkah penyesuaian.

Ketika kita melakukan instalasi dan keluar peringatan error sebagai berikut :

The virtual machine is configured for 64-bit guest operating systems. However, 64-bit operation is not possible.

This host supports Intel VT-x, but Intel VT-x is disabled.

Intel VT-x might be disabled if it has been disabled in the BIOS/firmware settings or the host not been power-cycled since changing this setting.

(1) Verify that BIOS/firmware settings enable Intel VT-x and disable 'trusted execution.'

(2) Power-cycle the host if either of these BIOS/firmware settings have been changed.

(3) Power-cycle the host if you have not done so since installing VMware Player.

(4) Update the host's BIOS/firmware to the latest version.

For more detailed information, see http://vmware.com/info?id=152



Maka kita harus melakukan penyetingan pada Virtualization.

Masuk ke menu BIOS dan temukan Virtualization di dalam tab Security (mungkin berbeda tampilan BIOS untuk jenis komputer yang lain).


Setelah masuk ke Virtualization pilih pilihan Enabled untuk Intel (R) Virtualization Technology.


Setelah di Save & Exit, seharusnya VMware sudah bisa diinstall.

Namun, jika ketika akan menjalankan VMware Player muncul error sebagai berikut :

VMware Player and Hyper-V are note compatible. Remove the Hyper-V role from the system before running VMware Player


Maka untuk solusinya adalah mematikan Hyper-V yang otomatis terpasang default dari Windows.

Untuk mematikan bisa masuk ke Windows Feature terlebih dahulu. Kemudian uncheck untuk Hyper-V beserta fitur-fitur di dalamnya semacam Hyper-V Management Tools dan Hyper-V Platform.


Setelah pilih OK, restart Windows Anda. Dan silakan bervirtualmachinemania.

No comments:

Post a Comment